Kepala Dinas PU Aceh Timur Buka Pertemuan Konsultasi Masyarakat (PKM)IPDMIP Aceh Timur.



Aceh Timur-nusantaranews  Pertemuan Konsultasi Masyarakat (PKM) IPDMIP Kabupaten Aceh Timur tersebut Dibuka Langsung oleh Kepala Dinas PU Aceh Timur  hari ini Senin 2 Desember 2019.

Dalam pembukaan kegiatan Sosialisasi tersebut Ir.Mahyuddin.M.Si menyampaikan bahwa dalam rangka peningkatan kinerja layanan irigasi, pemerintah mencanangkan program pembangunan nasional serta berkelanjutan yang tertuang dalam sistem perencanaan pembangunan Nasional (SPPN) yang bertujuan mendukung koordinasi antar pelaku pembangunan, menjamin terciptanya integrasi singkronisasi antar fungsi pemerintah daerah dan pemerintah Pusat, menjamin keterkaitan konsestensi perencanaan, penganggaran, pelaksanaan serta pengawasan, mengoptimalkan parsitifasi masyarakat dan menjamin tercapainya penggunaan sumber daya secara efisien berkeadilan dan berkelanjutan.

hal tersebut sejalan dengan UU Nomor 17/2007 tentang RP JPN 2005-2025,UU No.18/2012 tentang pangan dan UU No.19/2013 tentang perlindungan dan pemberdayaan petani,maka arah kebijakan Umum ketahanan pangan dalam RP JMN 2015-2019.

lebih lanjut mengenai maksud dan tujuan melaksanakan sosialisasi kegiatan IPDMIP Rehabilitasi Daerah Irigasi kewenangan Kabupaten dengan tujuan mendapatkan masukan terhadap desain rehabilitasi jaringan irigasi dan menjaring usulan masyarakat dan pemangku kepentingan daerah irigasi dalam kewenangan Kabupaten Aceh Timur demikian ungkap Ir.Mahyuddin.M.Si

hal yang sama juga disampaikan oleh sekretaris PU Aceh Timur Amiruddin.SE.MM menyebutkan bahwa bahwa program pengembangan dan pengelolaan irigasi yang strategis juga berbasis parsipatif dan terpadu diharapkan akan mendorong pembaruan dalam pemerintahan Aceh Timur disektor Irigasi sebagai mana upaya untuk menjamin berkelanjutannya fungsi insprastruktur jaringan irigasi di wilayah Kabupten Aceh Timur dapat menjadi yang baik demikian ujarnya.(*)

Post a Comment

Previous Post Next Post