DPMD Gelar Sosialisasi Sistem Digitalisasi Tata Pemerintahan Desa


Nusantaranews.net, Sarolangun
- Pemerintah Kabupaten Sarolangun melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), melakukan inisiasi upaya penerapan tata kelola pemerintahan desa yang berbasis digital.

Hal ini dilakukan dalam bentuk Sosialisasi sistem digitalisasi tata pemerintahan desa yang diikuti oleh seluruh Kepala Desa (Kades) se Kabupaten Sarolangun, oleh PT.Mutiara Tech Kabupaten Agam selaku narasumber, Selasa (15/3/2022), di Aula Utama Kantor Bupati Sarolangun.

Kadis PMD Kabupaten Sarolangun, Mulyadi yang membuka acara dalam sambutannya mengatakan , bahwa dasar dari kegiatan ini diselenggarakan sebagai tindak lanjut dari pertemuan pihak PT.Mutiara Tech Kabupaten Agam dengan Bupati Sarolangun pada tanggal 2 Maret 2022 lalu.

" Dasar tersebutlah kegiatan ini kita gelar, sesuai arahan dari bapak Bupati," ujarnya.

Sambung Mulyadi, bahwa program desa digital ini merupakan bagian dari  instrumen Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa yang memberikan kemandirian kepada Desa untuk mengelola dan mengembangkan sumber daya yang dimilkinya.

Saat ini desa digital di Kabupaten Sarolangun memang sudah bergerak atau berjalan, namun masih terkendala dengan Sumber Daya Manusia (SDM) dan wilayah, sehingga belum maksimal. Tapi perlu diketahui jika sistem digitalisasi desa kedepan tidak bisa dihindari lagi.

" Kalau bisa sistem digitalisasi desa bisa segera diterapkan tahun ini atau tahun depan, sehingga bisa mempercepat birokasi," harap Mulyadi.

" Untuk masalah penganggaran penerapan sistem digitalisasi ini, saya berharap bisa dianggarkan di APBDes sehingga segera berjalan," tutupnya. (SRF)

Post a Comment

Previous Post Next Post