Bappeda Sarolangun Gelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Perubahan RPJMD Tahun 2017-2022

N3,Sarolangun - Pemerintah Kabupaten Sarolangun melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) gelar Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Perubahan RPJMD Kabupaten Sarolangun Tahun 2017-2022 di Aula Kantor Bappeda,Selasa (25/2/2020).

Kegiatan yang dibuka Sekretaris Daerah (Sekda) Sarolangun Ir.Endang Abdul Naser saat menyampaikan sambutan Bupati Sarolangun H.Cek Endra mengatakan jika Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Perubahan RPJMD ini guna menginventarisasi isu-isu strategis pembangunan, mengumpulkan dan menyiapkan data dan informasi dan memverifikasi program kegiatan indikator pada Renstra SKPD.

Diakhir sambutannya, Sekda berharap kiranya kegiatan ini dapat berjalan dengan baik sehingga seluruh pemangku kepentingan bisa satu persepsi menuju pembangunan di Kabupaten Sarolangun lebih maju dengan mengacu pada rancangan kerja jangka menengah yang sudah diprioritaskan.

Forum Konsultasi Publik ini dihadiri oleh Asisten II Dedi Hendri, Kepala Bappeda Sarolangu H.Lukman, Nara sumber, seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Sarolangun, Tokoh Masyarakat, Sektor swasta, LSM, Ormas, OKP dan rekan Pers.

Dalam laporannya, Kepala Bappeda Kabupaten Sarolangun H.Lukman menyebutkan, dasar kegiatan yaitu UU Nomor 25 tahun 2014 tentang Sistem Perencanaan Nasional. Yang mana tujuan guna menyerap dan mengakomodir kepetingan dari stekhoder, yang mana rancangan awal disusun bersama para pemangku kepentingan. (SRF)

Post a Comment

Previous Post Next Post