AJHB Memberikan Informasi Cerdas Kepada Masyarakat

Pemotongan Tumpeng oleh Bupati diberikan kepada ketua AJHB Pada perayaan Harla AJHB yang pertama
N3,Sarolangun, Perayaan Hari Lahir (Harlah) Aliansi Jurnalis Harian Bersatu (AJHB) yang ke 1 (Pertama) digelar dipelataran halaman kantor Harian pagi Sarolangun Ekspres. Dihadiri oleh Bupati Sarolangun, Drs H Cek Endra, Kapolres Sarolangun, AKBP Dadan Wira Laksana dan Ketua KONI, Syamsul Riduan. Harla AJHB dibarengi dengan acara penyambuatan bulan suci Ramadhan 1439 H serta pelaksanaan Bakti Sosial yang dikemas dengan kegiatan donor darah . Kegiatan bakti sosial tersebut terselenggara atas terjalinnya kerjasama AJHB dengan pihak RSUD Chatib Quzwein Sarolangun. Selasa (15/5).

 

Pada saat menyampaikan kata sambutannya Bupati Sarolangun, Drs.H Cek Endra mengatakan, rekan AJHB Sarolangun, agar senantiasa mengkedepankan nilai profesionalitas dalam menjalankan Tupoksi di Kabupaten Sarolangun,

Bupati Sarolangun Drs.H.Cek Endra Saat menyampaikan kata sambutannya

“ Alhamdulillah selama ini, saya menilai sepanjang ini kinerja AJHB dan rekan pers lainnya cukup membantu pemerintah dalam rangka mencerdaskan masyarakat dalam memberikan informasi,”. Sebut H Cek Endra.
 

Lebih lanjut Cek Endra berharap, AJHB tetap konsentrasi dan eksis dalam memberikan informasi kepada masyarakat yang akurat, berimbang dan berkualitas, baik di media cetak maupun media online.
 

“ Mitra yang baik dengan AJHB dan media lainnya  mengundang kegembiraan bagi saya, karena dampaknya cukup positif, misalkan kawan saya di Jakarta tahu akan perkembangan informasi terhadap penerapan program Pemerintah Kabupaten Sarolangun. Mudah-mudahan AJHB terus maju di Kabupaten Sarolangun,”. Jelasnya.
 

Disamping itu Ketua AJHB, Arfandi Sarbaini menyampaikan, Harlah AJHB ke-1 dengan tema “Jurnalis bermartabat, bermitra membangun dan anti hoax,

Pengurus dan anggota AJHB Kabupaten Sarolangun

“ Harlah AJHB ke -1 menunjukkan kemandirian, kualitas dan nilai profesional AJHB dalam memberikan informasi kepada masyarakat luas. Secara tidak langsung mendukung kinerja Pemkab Sarolangun dalam mempromasikan budaya dan wisata serta penerapan program Pemkab Sarolangun berskla nasional,” Katanya. (Nal)

Previous Post Next Post