Pemprov Lepas Kontingen Porwanas PWI Sumbar

N3, Sumbar ~ Pemerintah Provinsi Sumatera Barat melepas secara resmi Kontingen PWI Sumatera Barat menuju Bandung Jawa Barat dalam rangka mengikuti Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) yang ke XII. Pelepasan yang dilaksanakan di auditorium Gubernuran dihadiri oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumatera Barat Priyadi Syukur mewakili Gubernur Sumatera Barat, Ketua Komisi V DPRD Sumatera Barat Apris Yaman, Plt Ketua Koni Sumatera Barat Syahrial, Ketua PWI Sumatera Barat Basril Basyar, dan seluruh rombongan kontingen.

Ketua PWI Sumatera Barat melaporkan, jumlah kontingen Sumatera Barat yang mengikuti Porwanas adalah 70 orang terdiri dari 65 peserta dan 5 official. Mengikuti 6 Cabang olahraga yakni futsal, bliard, catur, bulu tangkis, tenis meja, dan atletik. Porwanas ke XII ini akan digelar dari tanggal 25-29 Juli 2016 di Bandung Jawa Bara.

“Mohon dukungan moril ataupun materil kepada kita semua sehingga Kontingen PWI Sumatera Barat dapat berpartisipasi dan memperoleh medali dalam Porwanas tahun ini”, Ucap Basril Basyar.

Ketua PWI Sumatera Barat berharap semoga pada pembukaan Porwanas yang diselenggarakan di Bandung tanggal 25 Juli 2016 Bapak Gubernur Sumatera Barat dapat hadir bersama dengan kita.

Ketua komisi V DPRD Sumatera Barat mengucapkan, “atas nama DPRD Sumatera Barat kami mengucapkan selamat kepada Kontingen PWI yang akan berangkat, dan semoga selalu dalam kondisi sehat serta berhasil dalam Porwanas.

Apris Yaman mengatakan bahwa rekan-rekan wartawan merupakan mitra utama DPRD Sumatera Barat dalam bekerja.

“Dak nampak karajo DPRD kalau dak ado wartawan”, ucap Apris Yaman.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sumatera Barat Priyadi Syukur mewakili Gubernur Sumatera Barat menyampaikan permintaan maaf dari Gubernur Sumatera Barat yang masih berada di Jakarta bertemu dengan Menteri Pariwisata dan berharap semoga dalam Porwanas nantinya Kontingen Sumatera Barat dapa memberikan prestasi, dan meningkatkan rasa kebersamaan.

“Harapan kita adalah dengan kebersamaan ini mudah-mudahan  prestasi selalu mengiringi kita, baik itu dalam Porwanas, maupun dalam perlobaan nasional lainnya”, ucap Kadispora Sumbar dan melepas Kontingen Porwanas PWI Sumbar. Aldo
Previous Post Next Post