Wakil Ketua MPR RI Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan Di Padang

nusantaranews ~ Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, Hidayat Nur Wahid serta anggota MPR RI, Hermanto bersama rombongan dari Komisi 8 DPR RI tengah melakukan reses ke Kota Padang. Dalam kunjungannya kali ini, dalam rangka mengisi beberapa agenda berupa peninjauan, sosialisasi serta menampung aspirasi bagi warga ranah minang.
 
Seperti dalam kegiatan Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, MPR RI yang bekerja sama dengan Keluarga Besar Mahasiswa Minangkabau (KBMM) disambut baik oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang, Nasir Ahmad selaku mewakili Walikota Padang. Kegiatan yang bertempat di Palanta Walikota Padang, yang juga dihadiri beberapa tokoh masyarakat, Organisasi masyarakat (Ormas) serta 250 orang anggota dan pengurus KBMM.
 
Dalam sambutannya, Nasir Ahmad menyampaikan, atas nama Pemerintah Kota (Pemko) Padang, sangat setuju dengan terus dilakukannya kegiatan sosialisasi empat pilar kebangsaan. Bahwasanya menurut Sekda, empat pilar seperti, Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara, UUD Dasar RI Tahun 1945 sebagai konstitusi Negara, NKRI sebagai bentuk Negara dan Bhineka Tunggal Ika sebagai semboyan negara wajib terus diperkuat demi kedaulatan berbangsa dan bernegara.
 
“Sosialisasi empat pilar ini sangat penting bagi masyarakat khususnya generasi muda seperti di lingkungan mahasiswa. Empat pilar ini menjadi simbol kebangsaan sejak masa orde baru, namun di era reformasi saat ini cenderung terabaikan. Untuk itu, wajib terus diperkuat, selaku dasar kekuatan bangsa Indonesia yang harus diimplementasikan secara konkrit,” ungkap Sekda.
 
Sementara itu, ketika diwawancarai, Hidayat nur Wahid menerangkan, kegiatan sosialisasi empat pilar ini, salah satu dari dua agenda resesnya bersama Komisi 8 DPR RI ke Kota Padang. Selain sosialisasi empat pilar, rombongan juga melakukan pertemuan dengan Gubernur Sumatera Barat (Sumbar). Pertemuan terkait meninjau kondisi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar. Dimana, Sumbar termasuk kategori daerah yang rawan bencananya cukup tinggi.
 
“Aspirasi dan usulan yang ada sewaktu reses ini, akan kami terima dan akan ditindak lanjuti sesampai di Jakarta,” imbuh Hidayat.
 
Seteah itu,lanjutnya, terkait kegiatan sosialisasi empat pilar, ia mengaku sangat mengapresiasi antusias dari para mahasiswa yang tergabung dalam KBMM. Sebagaimana, empat pilar kebangsaan merupakan hasil dari buah perjuangan keras para pahlawan demi mewujudkan cita-cita bangsa.
 
“Jadi, Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka tungga ika memang tidak terlepas dari berbagai tantangan selaku prinsip bangsa dan bernegara. Ini, merupakan tugas penting dari beberapa rangkaian kegiatan yang dikerjakan MPR RI. Untuk itu, diharapkan masyarakat tidak hanya mengetahui ideologinya saja, namun sewajib mempertahankan eksistensi sampai kapanpun. Sehingga, bangsa Indonesia tidak mudah terpecah belah yang disebabkan berbagai pengaruh dan gangguan yang datang dari luar Indonesia,” sebut Hidayat. rel/ david/ faisal
Previous Post Next Post