Pemkot Tarakan Siap Mengakomodir Perkembangan UKM

N3, Tarakan  ~ Silaturahmi antara Walikota Tarakan dan pelaku Usaha Kecil Menengah di Rumah Kreatifitas Badan Usaha Milik Negara gedung Telkom Jalan Mulawarman no 1 Tarakan Kalimantan Utara berlangsung hangat.

Sofian Raga sebagai Walikota Tarakan sangat senang dengan hasil yang dilakukan oleh pelaku UKM dengan produknya yang memiliki kualitas bagus dan standar mutu.

" senang saya dengan produk yang dihasilkan UKM di RKB Telkom, selain kualitas yang bagus dalam kemasan, rasa dan bentuknya juga sangat menarik, dan dalam waktu dekat ingatkan saya untuk menfasilitasi pelaku UKM dengan pengusaha dan pemerintah untuk mengembangkan usaha UKM dan Memasarkannya di Tarakan dan luar Kota Tarakan" Terang Sofiian

Ketua Koordinasi RKB Telkom Mustadinata mengatakan sangat berterima kasih atas kepedulian pemerintah Kota Tarakan hingga memfasilitasi pelaku UKM di Kota Tarakan, kedepannya Telkom dan Pemerintah agar bersama menfasilitasi didalam pengembangan dan pemasaran produk Tarakan.

"Kami sangat berterima kasih akan kehadiran Walikota Tarakan, teman teman UKM dan RKB telah membuktikan dalam 2 bulan saja anggota UKM mencapai 300 orang, sehingga pemerintah Kota Tarakan agar bisa mendorong agar di fasilitasi dalam market dan Perda agar produk UKM di Tarakan dijadikan sebagai produk wajib oleh dan cindera mata dan kuliner khas kota Tarakan.

Ketua UKM Kota Tarakan Eko S menjelaskan bahwa produk UKM di kota Tarakan dipastikan tidak kalah saing dengan produl asala Tawau Malaysia, dirinya mengatakan produk UKM di pastikan bisa menggeser produk Malaysia jika tercipta pemasaran yang dibantu oleh dan dipermudah dalam perijinan ke pemerintah seperti perijinan makanan dan sertifikasi halal.

" pasti tergeser pak produk malaysia di pasar batu atau daerah lain, kita mohon bantuannya agar perijinannya dipermudah dan bebas biaya perijinan oleh pemerintah pak, sehingga UKM kita pasti akan bergairah dan membantu pendapatan daerah juga pak" Terang bos Eko

Untuk kata penutup Walikota Tarakan berjanji akan memberikan rekomendasi serta Peraturan Daerah kepada pengusaha, perhotelan dan bandara agar dibuatkan stan khusus dan wajib memakai produk pelaku UKM, dan akan memanggil semua pelaku UKM dalam waktu dekat pertemuan untuk menjadikan masukan dari pelaku ukm dan pengusaha agar terlin konektivitas hubungan kerja sama perdagangan baik di tarakan dan diluar tarakan. Tutup Sofian. Reporter Bonar Sahat
Previous Post Next Post