Empat Siswa SDIRJ Wakili Payakumbuh ke OSN Tingkat Propinsi Sumbar

N3 Payakumbuh - Empat orang siswa SD Islam Raudhatul Jannah (SDIRJ) mewakili Kota Payakumbuh ke tingkat Propinsi Sumatera Barat dalam ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) tahun 2018.

Sebelumnya keempat siswa ini telah melalui seleksi ketat mulai dari tingkat sekolah, kecamatan, dan kota.

Seleksi seleksi tingkat kota telah diadakan tanggal 13 Maret yang lalu. Dari seleksi kota ini terpilih 6 peserta terbaik yang akan mewakili Payakumbuh ke Sumatera Barat, 4 orang diantaranya adalah utusan dari SDIRJ. Keempat siswa tersebut adalah Fiqhi Deski Ismail dan M. Jusuf Habibie yang meraih juara 1 dan 2 untuk cabang Matematika serta Ariana Kaheesa Maharani dan Revandra Ahza Rizkia yang meraih juara 2 dan 3 untuk cabang IPA.

Syamsuardi selaku Kepala Sekolah menyampaikan bahwa lomba di tingkat propinsi akan diadakan pada Rabu (4/4) bertempat di Rocky Plaza Hotel, Padang.

Lomba yang dihelat oleh Dinas Pendidikan Sumatera Barat ini akan memperebutkan tiket menuju nasional. Syamsuardi menambahkan berbagai persiapan telah dilakukan baik di tingkat sekolah maupun di tingkat kota hasil kerjasama dengan dinas pendidikan setempat.

Pelepasan secara resmi dilakukan dalam apel pagi di halaman sekolah, Selasa (3/4) sekaligus pelepasan utusan SDIRJ ke tingkat kota dalam ajang FLS2N dan O2SN. Selain di sekolah, juga dilakukan pelepasan kontingen Kota Payakumbuh oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh. (Rahmat Sitepu)
Previous Post Next Post