Dinas Sosial Kota Payakumbuh Miliki Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial

N3 Payakumbuh - Dinas Sosial Kota Payakumbuh memiliki Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial yang menjadi perpanjangan tangannya kepada masyarakat dalam Penanganan Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS). Sebagai Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS), maka sangat penting untuk menunjukkan eksistensinya dalam bentuk Penilaian Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial Berprestasi Tingkat Kota Payakumbuh.

Pada hari Selasa 27 Maret 2018, dilaksanakanlah Penilaian kepada 10 Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial yang mewakili 5 Kecamatan se-Kota Payakumbuh di Gedung Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) Kelurahan Padang Alai Bodi Kecamatan Payakumbuh Timur.

Dinas Sosial selaku OPD yang membawahi Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial memilih yang terbaik untuk mengikuti penilaian ketingkat yang lebih tinggi. Disamping itu guna meningkatkan semangat Pilar-Pilar yang telah memberikan kontribusinya kepada daerah.

Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial yang mengikuti penilaian antara lain ; 4 Pekerja Sosial Masyarakat (PSM), 2 Karang Taruna (KT), dan 4 Kegiatan Usaha Bersama (KUBE) yang ada di Kota Payakumbuh.

Juri yang dihadirkan Dinas Sosial merupakan orang-orang yang kompeten dibidang Kesejahteraan Sosial seperti Drs.Ipendi (Sekretaris Satpol PP Kota Payakumbuh), Yonaldi Boyong (Wakil Ketua FKKT Payakumbuh), Busra Algeri (Alumni KUBE berprestasi tingkat nasional Tahun 2009), Yanti Deswita (Alumi PSM Berprestasi tingkat nasional tahun 2014), serta Warman Catra, SST (Tokoh Organisasi Kesejahteraan Sosial).

Kepala Dinas Sosial Idris A.Ks, M.Si mengatakan Pilar-Pilar terbaik yang menjadi pemenang dalam event ini akan mengikuti penilaian tingkat Provinsi dan Nasional.

“Event ini dilaksanakan setiap Tahun, pemenangnya akan kita kirim ke tingkat Provinsi dan Nasional sebagai perwakilan Kota Payakumbuh,” ungkap Idris.

Dalam kegiatan ini ada 4 tahap penilaian, tanggal 27 Maret 2018 diadakan penilaian Administrasi, Expose, dan Wawancara dengan peserta, lalu seleksi lapangan akan dilaksanakan tanggal 2 dan 3 April 2018.

Kepala Dinas Sosial Idris A.Ks, M.Si berharap semoga kedepannya Pilar-Pilar Kesejahteraan Sosial yang ada di setiap kelurahan terus selalu menunjukkan eksistensinya sebagai pelopor kesejahteraan masyarakat.

“Untuk yang belum ikut tahun sekarang bisa mengikuti kembali tahun depan, masalah kesejahteraan sosial di Kota Payakumbuh akan terus kita tuntaskan,” tutupnya.. (Rahmat Sitepu)
Previous Post Next Post