Fauzi Bahar Terpilih Ketua Umum IPSI Sumbar

Nn, Padang -- Walikota Padang DR. H. Fauzi Bahar, M. Si terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Provinsi Sumatera Barat periode 5 tahun mendatang pada Musda IPSI Sumbar di Gedung Serba Guna PT. Semen Padang. Dihadiri seluruh pengurus daerah kabupaten dan kota, serta Sekjen/ Pengurus Besar IPSI Erizal Chaniago.

Acara pemilihan berlangsung sangat kondusif dan dari awal peserta sudah menjagokan Fauzi Bahar, karena ia dinilai cakap dan mampu mengemban tugas berat sebagai Ketua Umum IPSI Sumbar 5 tahun mendatang.

PB IPSI Erizal Chaniago menyambut positif terpilihnya Walikota Padang Fauzi Bahar sebagai Ketua Umum IPSI Sumbar, mudah- mudahan dunia persilatan di Sumbar semakin berkembang pesat, ujarnya.

Bagi Fauzi Bahar yang terpilih sebagai Ketua Umum IPSI itu tentu sebuah amanah yang harus dilaksanakan dengan sebaik- baiknya, apalagi Fauzi juga tidak asing lagi bagi dunia persilatan. Karena ia juga salah seorang pemegang aliran silat tradisional.

Fauzi Bahar bertekad akan membesarkan dunia persilatan di daerah Sumatera Barat, karena selama ini terlihat kurang bergairah. Untuk itu ia akan melakukan konsolidasi kepengurusan ke dalam setelah pengurus lengkap terbentuk. Dan juga akan menggairahkan kembali kepengurusan daerah di seluruh kota/ kabupaten, bahkan sampai ke tingkat kecamatan dan kelurahan.

Yang tak kalah pentingnya Fauzi Bahar betul- betul akan membumikan olahraga silat. Karena secara nasional olahraga silat hampir kalah dengan pesilat- pesilat luar negeri. Untuk itu saya bersama seluruh jajaran pengurus akan membumikan olahraga silat, baik di Sumatera Barat maupun di tingkat nasional. ‘’Saya juga bertekad  pesilat- pesilat daerah/ nasional tidak kalah dengan pesilat luar negeri, tegas Fauzi Bahar.

Lebih jauh dikatakan Fauzi Bahar, ia akan mengaktifkan kembali latihan silat secara berkesinambungan. Bahkan dimulai dari tingkat kelurahan, kecamatan kota/ kabupaten sampai ke level provinsi. Dengan adanya latihan secara teratur dan kontinyu diyakini akan lahir pesilat- pesilat handal, yang mampu berbicara di tingakt nasional.

Begitu juga halnya Fauzi akan melakukan konsolidasi dan mengembangkan olahraga silat mulai dari tingkat SD, SLTP, SLTA dan perguruan tinggi. Karena disini cukup banyak bibit- bibit yang bisa kita kembangkan, ujarnya Fauzi Bahar yang juga Komandan Menwa Maharuyung Sumbar.

Para tuo- tuo silat yang selama ini sepertinya tengglam akan diangkat lagi sesuai dengan posisisnya. Karena mereka adalah orang- orang yang punya basis silat di berbagai sasaran silat yang ada di Sumatera Barat.

Dengan memfungsikan semua komponen terkait saya yakin dan optimis dunia persilatan di daerah ini akan semakin eksis dan akan diperhitungkan di tingkat nasional, bahkan internasional, kata Fauzi penuh bangga. Hms

Post a Comment

Previous Post Next Post