Bupati Magelang Canangkan Kampung Keluarga Berencana ( KB ) Dan Peresmian Rumah Dataku


N3, Magelang -- Bupati Magelang Zaenal Arifin, S.IP mencanangkan Desa Ngadipuro Kecamatan Dukun sebagai kampung keluarga berencana ( KB ) dan peresmian rumah dataku, yang dihadiri  kepala dinsos PPKB PPPA Retno Indriastuti, M.Ks, kepala dinas pariwisata Iwan Sutiasno, Forkopimcam Dukun, komandan Koramil 15/Dukun dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana Koramil 15/Dukun  serta tamu undangan,24/09/18.


Pemerintah Kabupaten Magelang menyambut baik keberadaan Kampung KB dan Rumah Dataku karena kedua program itu menjadi bagian penting dalam upaya menyejahterakan masyarakat.


"Kampung KB ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, meningkatkan kualitas hidup sehingga memiliki ketahanan dan kesejahteraan keluarga lebih baik," kata Bupati dalam sambutannya.


Untuk memaksimalkan program KB dan Rumah Dataku, Pemerintah Kabupaten Magelang berharap peran aktif dari setiap elemen masyarakat dalam berbagai program pemberdayaan. 


"Keterlibatan masyarakat sangat diharapkan agar kegiatan kegiatan prioritas pembangunan dapat terimplementasikan dan manfaatnya dapat dirasakan secara langsung oleh masyarakat," imbuhnya.


Keberadaan Rumah Dataku ini, tidak hanya menampung data program KB saja namun juga data terkait kesejahteraan masyarakat dari program lintas sektor pemerintah, Selain itu rumah Dataku juga berkaitan data intervensi lintas sektor untuk mengetahui keberhasilan program kesejahteraan masyarakat.


Untuk pengelola Rumah Dataku adalah para kader KB dan Pemerintah desa setempat, Diharapkan Rumah Dataku ini berasal dari desa, dengan oleh dan hasilnya juga untuk desa, Untuk pemerintah daerah sebagai fasilitator. ( pendim ).
Previous Post Next Post