Bank Nagari Tingkatkan Transaksi Pulsa Telkomsel 300 Persen

Nusantaranews.net ~ Rentang beberapa hari usai anniversary Bank Nagari ke-52, Direktur Pemasaran Bank Nagari Indra Wediana terus berupaya mengepakan sayap Bank Kebanggaan Sumatera Barat, melalui peningkatan kerjasama yang telah terjalin dengan pihak Telkomsel.

Kerjasama yang terjalin ini sangat berdampak positif terhadap peningkatan transaksi di ATM Bank Nagari, yang dievaluasi pada penilaian pada triwulan pertama yaitu bulan bulan November 2013, transaksi pembelian pulsa Telkomsel via ATM 21.357 transaksi dengan nilai Rp.900 juta. Dan bulan Desembernya menjadi 25.951 transaksi dengan nominal Rp. 1,1 miliar. Sementara pada Januari 2014 sebanyak 26.309 transaksi dengan nilai Rp.1,2 miliar, jelas Indra.

Hadir pada kesempatan itu, Branch Manager Telkomsel Padang Alvon Oktrianda, Bank Chanel Partnership Telkomsel F. Marendeng, Haris Munandar selaku Pemimpin Divisi Dana dan Treasury Bank Nagari beserta Kabag Humas Bank Nagari yang diwakili Tasman.

Sementara F. Marendeng yang didampingi Alvon Oktrianda juga mengakui program promosi Recharge Bank Nagari-Telkom yang dimulai pada November 2013 lalu, memang telah menguntungkan kedua belah pihak. Untuk Telkomsel sendiri, terjadi peningkatan 300 persen transaksi penjualan pulsa dari ATM Bank Nagari. Begitupun sebaliknya, pada pihak Bank Nagari juga merasakan transaksi perbankan via ATM juga terjadi peningkatan yang signifikan.

Oleh karena itu kita berharap, mudah-mudahan kerjasama ini tetap berlanjut, dan dipertahankan sehingga kedua belah pihak dapat mempermudah masyarakat dalam hal pelayanan.

Pada Program promosi bersama Recharge Bank Nagari-Telkomsel berhadiah itu,juga diserahkan pemenang grand prize atas nama Effendi Rijono nasabah Capem Bank Nagari Tanah Abang di Jakarta berupa Motor Honda Vario Techno CS 125 **
Previous Post Next Post