Dian Wijaya Pimpin Diknas Pendidikan Kota Padang

Nn, Padang – Walikota Padang DR.H.Fauzi Bahar,M.Si kembali merotasi tiga orang pejabat pada lingkup kerja eselon II. Karena beberapa instansi, seperti Dinas Pemuda dan Olah Raga dan Dinas Kesehatan harus mempunyai pimpinan dan dipercayakan kepada orang yang tepat.

Ketiga orang pejabat yang dilantik adalah Dian Wijaya, yang menjabat fungsional umum BKD Kota Padang dilantik menduduki posisi strategis sebagai Kepala Dinas Pendidikan menggantikan Bambang Sutrisno menggantikan Bambang Sutrisno.

Sedangkan Bambang Sutrisno di pindahkan menjadi kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga yang ditinggalkan Deno Indra Firmansyah.

Dan yang terakhir adalah Fridawati Ambran Boer, dilantik menjadi kepala DKK menggantikan Efrida Aziz yang sudah pension. **

Post a Comment

Previous Post Next Post