Dandim 0714/Salatiga Dampingi Kunker KSAD di Kabupaten Semarang


Kab Semarang-Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Andhika Perkasa S.E., M.A.,M.Sc., M.Phil., Ph.D beserta Ny Hetty Andhika Perkasa melaksanakan kunjungan kerja diwilayah Kodim 0714/Salatiga,Rabu (12/08)

Dalam kunjungan kerja nya Bapak KSAD di dampingi oleh Pangdam IV/Dip, Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari S.I.P.M.,Si beserta lbu,Kasdam IV / Dip Brigjen TNI Widi Prastijono Beserta Ibu,Irdam IV/Dip, Brigjen TNI Aby Ismawan beserta lbu,Para Asisten Kasdam lV/Dip beserta Ibu,Danrem 071/Wk, Danrem 072/Pmk, Danrem 073/Mkt dan Danrem 074/Wt, Dandim 0714/Salatiga, Letkol Inf Loka Jaya Sembada S.I.P beserta Ibu. serta Dandenpom IV/3 Salatiga, Letkol (K) Cpm Asmin Tapahing.

Dalam kunjungan kerja tersebut Ny Hetty Andhika Perkasa mengunjungi pabrik pengolahan jamu dan minuman berenergi PT Sidomuncul dan di terima langsung oleh Presiden Direktur PT Sidomuncul Irwan Hidayat,yang selanjutnya dibawa berkeliling ke Pabrik dan sekaligus melihat proses pembuatan produk produk dari Pabrik yang sebagian besar bahan baku nya adalah bahan organik yang berasal dari tumbuhan asli Indonesia.

Sementara itu Adapun Rangkaian kegiatan Kasad (Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A.,M.Sc., M.Phil., Ph.D) beserta rombongan,Pukul 13.00 Wib Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A.,M.Sc., M.Phil., Ph.D beserta rombongan tiba di Melva Balemong Resort, Jl. Patimura No 1 B Kel. Ungaran  Kec. Ungaran Barat  Kab. Semarang,

Setelah dari Balemong KSAD (Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A.,M.Sc., M.Phil., Ph.D) beserta rombongan meninggalkan Melva Balemong Resort, Jl. Patimura No 1 B Kel. Ungaran  Kec. Ungaran Barat  Kab. Semarang menuju Mako Yonif 400/Raider.

Setelah melaksanakan rangkaian kerja di Kab Semarang dan Srondol Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A.,M.Sc., M.Phil., Ph.D beserta Ny Hetty Andhika Perkasa dan Rombongan menuju Bandara A.yani kembali ke Jakarta.(Pendim0714)
Previous Post Next Post