Kapolres Pasaman AKBP. DR. Fahmi Reza,S.IK,MH. Buka Kejuaraan Mobile Legend Kapolres Cup 2022 di Lubuk Sikaping

Nusantaranews.net - Pasaman,

Kapolres Pasaman AKBP.DR.Fahmi Reza, S.IK, M.H. buka pertandingan mobile legend Kapolres cup 2022 dalam rangka memeriahkan HUT RI yang ke 77 2022 di Pondok tapi tabek, pasa kaciak , Lubuk sikaping, Pasaman , Sumatera Barat. 
(20/8/).

Dalam sambutannnya Kapolres mengatakan 
" Saya mendukung penuh kejuaraan ini, kapan perlu kita adakan tiga bulan atau enam bulan sekali dengan event yang lebih besar di akhir tahun ini", tuturnya. 

Kejuaraan yang bekerja sama dengan FKPPI 0304/Pasaman ini, berlangsung dua hari penuh mulai dari Tanggal 20 s.d 21 Agustus 2022 dengan memperebutkan tropy dari Kapolres dan beberapa hadiah menarik lainnya yang sudah disiapkan oleh panitia. 

Desirwan Indra Ketua FKPPI 0304/Pasaman dalam laporannya menyampaikan "Kejuaraan ini diikuti oleh 16 Team Mobile legend se Kabupaten Pasaman, dengan System pertandingan babak 1 dan 2 system gugur , masuk babak ke 3 setengah kompetisi". 

Untuk memeriahkan acara ini, panitia juga mengadakn malam hiburan pada acara penutupan minggu malam dengan KIM dari padang yang menampilkan artis dari kota Padang Edy Cotok

Turut hadir dalam kegiatan ini, Kapten Arh. Hariwiharso mewakili Dandim 0305/Pasaman, Assisten III Djoko Rifanto mewakili Bupati Pasaman , Kapolsek Lubuk Sikaping Iptu Yufrizal,  Eri Hermawan, Epi Darji Dewan penasehat FKPPI 0304/Pasaman, para peserta Pertandingan serta para tamu Undangan lainnya.

Kejuaraan yang sangat diminati oleh kaum milenial ini khususnya, dari 16 Team yang bertanding masih ada Team team lain yang ingin ikut ambil bagian pada kejuaraan ini, berhubung dengan keterbasan waktu, kami mohon maaf kepada adik adik yang belom bisa mengikuti kejuaraan ini, kata Desirwan Indra Ketua FKPPI 0304/ Pasaman.

Irvan, ketua panitia kejuaraan Mobile legend Kapolres Cup ini, berharap untuk kedepannya bisa terlaksana kejuaraan dengan event yang lebih besar tutupnya.(In Psm).








Post a Comment

Previous Post Next Post