Pondasi Kantor Kecamatan Longsor Timpa Warung Milik Warga

Pondasi Kantor Kecamatan Longsor Timpa Warung Milik Warga    


Wonosobo, nusantaranews.net  - Hujan deras sejak siang tadi membuat senderan (pondasi)  sepanjang 15 meter dengan  tinggi 4 meter milik Kantor Kecamatan Watumalang longsor menimpa warung  milik Evi.  Kejadian sekitar pukul 13.30 mengakibatkan timbulnya korban jiwa. Rabu (17/2).

Kronologi kejadian bermula dari turunnya hujan deras di daerah tersebut. Sekira pukul 13.30 Wib tiba tiba pondasi yang menyangga gedung kantor Kecamatan Watumalang longsor. Longsoran tersebut langsung menimpa warung milik Evi yang berada tepat di samping pondasi. Akibatnya tiga orang yang sedang berada di warung tertimbun bongkahan batu bercampur tanah. 

Setelah diadakan evakuasi oleh anggota Koramil 0707-02/Watumalang dibantu dengan masyarakat ditemukan Sutris dengan alamat Desa Manggis Kecamatan Leksono sudah ditemukan meninggal dunia di tempat. Sedangkan dua orang mengalami luka luka atas nama Darmo alamat Desa Jongolsari Leksono dan Marwoto alamat Desa Manggis Leksono.Selanjutnya korban dibawa ke Puskesmas untuk mendapatkan pertolongan.

Dengan adanya kejadian tersebut Peltu Darmadi Batuud Koramil 0707-02/Watumalang menghimbau saat ini masih turun hujan agar semua ikut mewaspadai kemungkinan terjadi bencana susulan.  

"Kita semua harus waspada, khususnya wilayah Watumalang merupakan daerah berbukit sehingga bencana longsor sangat mudah terjadi.  Untuk kita mari bersama sama saling menjaga dan selalu waspada," Ungkap Darmadi.

Selanjutnya korban meninggal diserahkan kepada keluarga untuk dimakamkan secara layak dan untuk korban yang luka masih ditangani oleh tenaga medis di Puskesmas Watumalang. (0707/m@s).

Post a Comment

Previous Post Next Post