Dandim 0319/Mentawai Beserta Ketua Persit Kunjungi Anggotanya Yang Kreatif Bertani

Foto: (RAja2020) 

MENTAWAI (NUSANTARANEWS. NET) -  Komandan Kodim 0319/Mentawai Letkol Czi Bagus Mardyanto, ST beserta Ibu ketua Persit Cabang Kodim 0319/Mentawai Ny. Diana Bagus Mardyanto kunjungi salah satu lahan pertanian dipekarangan rumah anggota kodim 0319/Mentawai Serka Dedi Irawan. Sabtu (06/06/2020).

Dalam mengantisifasi kelangkaan pangan akibat berkembangnya Covid 19, Dandim 0319/Mentawai mengintruksikan kepada seluruh anggotanya untuk memanfaatkan lahan tidur dipekarangan rumah masing-masing agar ditanami sayuran dan buah-buahan.

Lahan-lahan yang kosong di pekarangan rumah agar dapat dikelola dengan baik dan maksimal, sehingga hasil dari ketahanan pangan ini dapat di manfaatkan untuk memenuhi kebutuhan keluarga, ungkap Dandim.

Ditempat yang sama, Ny Diana Bagus Ketua Persit Cabang 0319/Mentawai menambahkan, saya sangat senang melihat anggota dan ibu persitnya yang mau berkebun, jadi ngk mesti harus beli diluar terus untuk kebutuhan sehari-hari, serta sayurannya juga masih segar-segar untuk dikonsumsi karena di petik dari kebun sendiri, ujar Ibu Diana.

Selain itu juga dengan berkebun dapat mengurangi aktifitas kegiatan diluar rumah, sehingga dapat mengurangi berkembangnya penyebaran virus Corona, tambahnya.

Harapan kami juga agar warga masyarakat dapat mencontoh dengan memanfaatkan lahan pekarangan disekitar rumahnya untuk ditanam sayur-sayuran, sehingga dapat mengantisifasi kelangkaan pangan yang diakibatkan oleh situasi pandemi Covid 19. Ujar Ibu Diana kepada Media. Pungkasnya. (Lumbanraja)

Post a Comment

Previous Post Next Post