Dedi Satrya "Nahkodai" PBB Kabupaten Tanah Datar Periode 2021-2025.


N3 Tanah Datar
- Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Sumbar Zaldi Heriawan, S.Ag menunjuk Dedi Satrya sebagai ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Tanah Datar. (07/02)

Sesuai dengan persetujuan dari ketua umum PBB Prof. Yusril Ihza Mahendra dan sekjen Ir. Afriansyah Noor, M.Si.

Ketua DPC PBB Kab.Tanah Datar terpilih, Dedi Satrya mengatakan bahwa jabatan yang diembannya tersebut merupakan amanah berat yang awalnya di pegang oleh Silvanus.

"Untuk menahkodai PBB di kabupaten Tanah Datar, sungguh suatu amanah yang amat berat, karena di tengah situasi politik yang serba pragmatis dan transaksional" ujar Dedi Satrya 

Akan tetapi, baginya hal itu adalah sebuah tantangan tersendiri. 

“Tapi bagi saya ini tantangan, tentu saya tidak bisa bekerja sendiri. saya akan solidkan pengurus untuk bersama berkonsolidasi,  bergandengan tangan, kompak dalam satu komando dalam berjuang bersama Partai Bulan Bintang", tambah Dedy.

Dilanjutkan Dedy, harapan saya kedepannya PBB semakin maju, kuat dan mengakar. Kehadiran PBB kali ini akan mewarnai perpolitikan di Luak Nan Tuo ini, kami siap bersinergi dengan pemerintahan, lembaga, serta seluruh lapisan masyarakat khususnnya di kabupaten Tanah Datar.

"Dengan menjunjungi tinggi nama PBB, membuat dan menjalankan program, bermanuver ke jalur cepat, memiliki target serta strategi. Tetap dalam koridor dengan kemasan milenial adalah salah satu semangat baru bagi PBB".

"Saya  meyakini dengan banyaknya anak muda yang memperkuat PBB dalam struktur partai periode ini, insya Allah pada Pemilu 2024 mendatang dapat mewakilkan anak muda di DPRD provinsi maupun kabupaten/kota", tutup Dedy (EP)

Post a Comment

Previous Post Next Post