Pasien Covid 19 di Pasbar, Bertambah Dua Orang





Kalaksa BPBD Pasbar, Edi Busti 
didampingi Jubir dan Respasbar

Pasbar - Berdasarkan pantauan Media ini terhadap perkembangan mengantisipasi penyebaran covid 19 pasca penambahan kasus baru di Kabupaten Pasaman Barat, 
Rabu, (12/08/2020) Kalaksa BPBD Pasbar, Edi Busti atas nama Bupati Pasbar. Edi Busti melalui jumpa pers bertempat di Media Center Kantor Bupati menginformasikan kepada seluruh warga tentang hasil tes swab yang telah dilakukan terhadap masyarakat Senin (10/08/2020) kemarin di Kantor BAPPEDA dan Puskesmas Sungai Aur.

Bahwa berdasarkan informasi dari laboratorium Rumah Sakit Unand Padang Terhadap hasil 160 sampel SWAB lanjutan pasca adanya dua orang ASN Pemkab yang Positif Covid-19, didapatkan hasil 2 (dua) orang lagi POSITIF. 

Adapun yang Positif Tersebut inisial AR (63 th) dan AM (23 th) warga Sungai Aur Pasbar. 
Mereka berdua adalah keluarga SP yang terpapar karena kontak langsung dengan pasien konfirmasi positif sebelumnya.

Dengan demikian di mana sebelumnya dua orang Pasutri Aparatur Sipil Negara (ASN) positif COVID-19 itu merupakan pasangan suami istri SP (30) dan CBR (25)  yang bertugas di Sekretariat Daerah Pemkab Pasaman Barat dan Bappeda Pasaman Barat,berdasarkan keluarnya hasil swab dari Laboratorium Unand Padang pada Jumat (7/8) minggu lalu, kini bertambah dua orang lagi hingga kini ada empat orang warga Pasbar dinyatakan positif covid - 19
"Kita akan lanjutkan melakukan proses tracking dan test usap," tegas Edi Busti.

Diterangkan Edi bahwa kedua orang tersebut adalah dari keluarga yang terpapar, karena kontak langsung dengan pasien konfirmasi positif sebelumnya. 

Berdasarkan perkembangan tersebut. Edi menjelaskan pihaknya  akan melanjutkan dan melakukan proses tracking dan testing. 

"Meskipun demikian kita jangan pernah lengah
dan selalu waspada serta patuhi protokol kesehatan Covid-19 seperti Rajin mencuci tangan dengan air mengalir, Selalu memakai Masker serta menjaga jarak.
Semoga Pasaman Barat yang kita cintai ini terhindar dari Wabah Covid-19, dan bagi 4 (Empat) orang warga kita yang positif tersebut cepat pulih seperti sedia kala.," harapnya.

Sementara Jubir Satgas Covid 19 Pasaman Barat dr. Gina Alecia mengatakan hingga kini pihaknya akan terus melakukan pelacakan atau tracking kepada warga yang pernah kontak dengan dua orang keluarga SP yang dinyatakan positif itu, dan Gina mengatakan besok Kamis, (13/08/2020) pihaknya akan melanjutkan tes Swab kembali.

"kita harapkan agar masyarakat yang merasa ada kontak dengan keluarga SP agar melaporkan diri ke Puskesmas terdekat agar dilakukan tes Swab, dan kita besok pada Kamis (13/8) kembali akan melakukan tes swab," terang Gina

Gina menghimbau kepada masyarakat agar angan pernah lengah dan selalu waspada serta patuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan Rajin mencuci tangan di air mengalir, dan jangan lupa selalu memakai Masker serta menjaga jarak.

(Zoelnasti)
Previous Post Next Post