Kegiatan PPKTN Kenagarian Durian Tinggi Dikejorongan Tampang Sukses Dilaksanakan.



Pasaman - nusantaranews.net,

Dana desa yang telah dikucurkan pemerintah pusat melalui Kementrian Desa ternyata membawa manfaat yang tidak sedikit bagi Masyarakat.termasuk di Kenagarian Durian Tinggi Kecamatan Lubuk Sikaping Kabupaten Pasaman.

Pj Wali Nagari Durian Tinggi Abd Haris saat di temui awak media menjelaskan kegiatan ini pelaksanaannya merupakan Pola Padat Karya Tunai (PKTD) sesuai dengan acuan serta seruan Kemendes dan Bupati pasaman yang bertujuan menyerap tenaga kerja masyarakat setempat sehingga dapat membantu perekonomian masyarakat terutama dalam kondisi pandemi covid saat ini.

Bahwa sebagai wujud kegunaan dana desa telah melaksanakan pembangunan saluran irigasi. Pembangunan di laksanakan di Jorong Tampang, bersumber dari dana ADD tahun 2020 dengan jumlah anggaran Rp. 94.250.000 (belum PPH PPN),ungkap Abd Haris

Ketua tim pengelola kegiatan (TPK) selaku Pj Jorong Tampang Ibu Rossi mengatakan bahwa, dirinya dan Pemerintah Nagari Durian Tinggi mengutamakan pembuatan saluran irigasi ini di anggarkan dari dana ADD karena begitu pentingnya air untuk para petani padi sawah yang ada di kejorongan Tampang.

Karena sebagian besar masyarakat kejorongan Tampang bermata pencaharian sebagai petani. Dengan adanya saluran irigasi juga para petani dapat mengatur jumlah air yang akan mereka perlukan nanti untuk kebutuhan sawah mereka.

Pelaksana Penanggung Jawab Kegiatan Nagari (PPKN) Ibu Fitri susanti menambahkan kepada awak media bahwa kebutuhan para petani soal pasokan air terpenuhi itu juga bisa menjadi salah satu sumber pendapatan mereka karena apabila air terpenuhi itu juga bisa menjadi sumber pendapatan mereka karena apabila kebutuhan air terpenuhi dengan baik maka akan berpengaruh pada hasil panen nanti.

Fitri Susanti juga mengatakan bahwa Dalam pelaksanaan kegiatan Nagari selalu di pantau oleh tim yang berwenang serta berdoman pada arahan pendamping tekhnik Nagari dengan  RAB sebagai acuan pelaksanaan.

“Dan Alhamdulilah untuk anggaran dana ADD 2020 pembuatan saluran irigasi ini sempat roboh dikarenakan hujan lebat yang mengakibatkan banjir serta menerjang kegiatan tersebut yang baru selesai pada sore itu, pada akhirnya sudah diperbaiki bahkan pekerjaan ini juga sudah dilihat dan diterima oleh Tim Evaluasi dan Tim Monitoring. Besar harapan dari semua pihak baik itu pemerintah Nagari, Lembaga Nagari dan juga tim pengelola kegiatan agar nanti saluran irigasi selesai bisa bermanfaat. Semoga saluran ini di jaga dengan baik dan juga di perhatikan kebersihannya”,tutup santi.
(In Psm).

Post a Comment

Previous Post Next Post