Suburkan Sektor UMKM, Dinas Koperasi Melaksanakan Pameran


Kabupaten Malang - Untuk lebih menyuburkan sektor UMKM dan Koprasi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang, melalui Dinas Koperasi dan Usaha Mikro melaksanakan Pameran UMKM.
Kegiatan yang berlangsung di halaman luar stadion Kanjuruhan Kepanjen Kabupaten Malang ini, berlangsung selama 4 hari, mulai 25 hingga 28 November 2019.
Kepada wartawan, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Dra. Pantjaningsih Sri Redjeki, Selasa (26/11/19) menyampaikan, pameran yang dilaksanakan tersebut, sebagai salahsatu media untuk mempertemukan pelaku usaha dengan masyarakat yang ingin mengetahui bagaimana cara meningkatkan usaha dan apa yang dipromosikan dalam event ini.
Tujuannya, untuk membuka kesempatan agar semakin banyak koperasi dan UMKM yang mendapatkan relasi konsumen, sehingga dapat dan ikut serta mendorong pertumbuhan ekonomi di sektor perdagangan.
Ia juga menyampaiakan, pameran UMKM dengan mengusung tema "UMKM Maju Bangsa Berdaulat" tersebut, adalah rangkaian hari jadi Kabupaten Malang ke-1259.
Dirinya berharap, dengan dilaksanakannya pameran ini, semoga bisa memberikan edukasi dan wadah bagi seluruh pelaku usaha dan UMKM yang ada di Kabupaten Malang, untuk selalu siap menghadapi revolusi industri kedepannya.
Terlihat pada pameran kali ini, para pelaku UMKM memamerkan produk unggulan terbesar di Kabupaten Malang dan beberapa UKM Mandiri. (al/kyt)

Post a Comment

Previous Post Next Post