Penutupan TMMD Sengkuyung II Tahun 2019




Pati – Bertempat di Desa Puncel Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati dilaksanakan upacara penutupan TMMD Sengkuyung Tahap II Kodim 0718/Pati Tahun 2019. Dengan Tema Bersama TMMD Membangun Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat TMMD ini ditutup oleh Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Arm Arief Darmawan, S.Sos. Kamis 8/8/2019.

Hadir dalam kegiatan tersebut  Forkompinda Kab. Pati,  Kadispermades kab. Pati Muchtar,  Seluruh Danramil 0718/Pati,  Perwira Staf Kodim 0718/Pati,  Camat Dukuhseti  Wahyu Wuriyanto S.Stp, MM,  Kepala Desa Puncel dan Perangkat,  Perwakilan dari FKPPI,  Perwakilan Pemuda Pancasila  Achmadi,  Perwakilan Polhut Kab. Pati,  Ketua Persit Rartika Chandra Kirana Cab XXXIX Kodim 0718/Pati Ny. Ayu Respati Darmawan, . Ketua Darma Wanita Kab. Pati  Ny. Musus Haryanto,  Kepala BPS Kab. Pati serta tamu undangan.

Dalam kesempatan tersebut Komandan Kodim 0718/Pati membacakan amanat  Pangdam IV/Diponegoro selama satu  bulan prajurit Kodam IV Diponegoro bersama komponen masyarakat bahu membahu menyelesaikan program TMMD Ke 105, kebersamaan ini merupakan sinergitas yang positif dalam  menyiapkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh pertahanan negara.




TMMD Ke 105 tahun 2019 ini dilaksanakan secara serentak diseluruh Kabupaten/Kota di wilayah  Jateng dengan sasaran fisik berupa pembangunan/rehab infrastruktur, jalan, jembatan, irigasi, RTLH, rumah ibadah dan sarana sanitasi warga. Sasaran Non fisik berupa penyuluhan Bela negara, Bahaya Narkoba, Kesehatan, Pertanian, Peternakan, Perikanan dll.

Kesempatan yang baik ini saya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Pemerintah daerah dan semua pihak yang terlibat dalam TMMD baik secara moril dan materil sehingga program ini dapat terlaksana dan sukses dan juga ucapan permohonan maaf yang sebesar besarnya atas kesalahan tutur kata dan perbuatan prajurit  Kodam IV/Diponegoro.

Pangdam IV/Dip juga beharap  pelihara  kebersamaan dan kemanunggalan TNI dan Rakyat, Pelihara semangat gotong royong sebagai warisan budaya bangsa,  Pelihara hasil TMMD sehingga dapat bermanfaat dan dinikmati masyarakat.

Untuk Dansatgas TMMD laksanakan evaluasi menyeluruh agar dapat dilaksanakan perbaikan dalam program TMMD yang akan datang serta  Prajurit  harus menjalin terus silaturahmi dan hubungan baik dengan masyarakat


Dalam kesempatan tersebut Komandan Kodim 0718/Pati menjelaskan bahwa Sasaran pokok pengaspalan jalan desa Uk. P. 1000 m × L.2,50m × T.0,025m telah selesai dilaksanakan 100%.
Sasaran Tambahan  RTLH  2 unit,  Pos kampling 1 unit uk P.3m × L.2m × T.3m
Adapun sasaran Pengembangan pembuatan  orong-gorong 1 unit Uk. P.4m × L. 2m,  Tugu Prasasti 1 unit Uk. T.1,6m × P. 0,8m × L.0,6m juga sudah selesai dilaksanakan.


Sasaran Nonfisik terdiri dari Penyuluhan Bela negara, Penyuluhan Bahaya Narkoba,  Penyuluhan pertanian,perikanan dan peternakan,  KB kesehatan,  Pelayanan kesehatan gratis, Perpanjangan SIM polres Pati, Donor darah, Perpustakaan keliling, Bazar (Disdagprin) yang disukung penuh dari instansi terkait.

“ Dengan selesainya TMMD ini sya berharap agar warga masyarakat dapat menikmati hasil dari TMMD ini untuk meningkatkan kesejahteraannya dan juga agar dirawat sehingga dapat dipergunakan untuk jangka waktu yang lama,” Ungkap Arief Darmawan. (mhd/solpdmpati)

Previous Post Next Post