Pagelaran "Suroan" Tradisi Jawa Asli di Aceh Singkil

N3, Aceh - Dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1939 H, Gampong Pandan Sari mengadakan kegiatan rutin tahunan dengan tradisi jawa asli untuk keselamatan bagi warganya yang dinamakan SUROAN, yg dilaksanakan di hari minggu pada tanggal 24-09-2017 dimulai dari jam 10.00 pagi dan berakhir menjelang Maghrib jam 18.00 wib.

Dalam hal ini juga turut diadakan doa bersama yang disampaikan oleh imam masjid gampong pandan sari Ust Ponikin dan dilanjutkan makan bersama yang di hadiri oleh sesepuh kampung Taswan dan perwakilan showroom honda Miswandi.

Dalam memperingati Suroan ini turut di adakan kesenian kuda kepang pandan sari yang diketuai oleh sesepuh kampung Timan. PT. Kurnia Putra Mandiri memiliki komitmen dan peduli atas kegiatan religius dan melestarikan kebudayaan lokal dan menggunakan momen ini untuk mengadakan pameran Sepeda Motor Honda dengan harapan lebih dapat mempererat  hubungan antara masyarakat konsumen dengan produsen secara berkesinambungan, jelas miswandi didampingi Timan.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh masyarakat dari beberapa gampong terdekat antara lain tanah bara, rimo dan lae butar.
Previous Post Next Post