Helmi Moeseim Perjuangkan Pembangunan Jembatan

N3, Padang ~ Anggota DPRD Padang, Helmi Moesim kunjungi Mushala Ainul Yaqin, Buah Pulai, Kelurahan Parak Gadang Timur, Kecamatan Padang Timur. Kunjungan Tim Safari Ramdhan DPRD sekaligus memberikan bantuan untuk pembangunan mushalla sebesar Rp10 juta.

“Alhamdulillah berkat perjuangan anggota dewan putra daerah asli parak gadang, mushala Ainul Yaqin dapat bantuan dari tim safari ramadhan DPRD Padang," ujarnya

ia melanjutkan, kunjungan ini  dalam rangka bersilaturahmi, menyampaikan informasi dan menjemput aspriasi di tengah masyarakat. "Kami mendengar keluhan dan aspirasi masyarakat dan akan menyampaikan kepada Walikota nanti agar kampung ini lebih baik kedepannya, "sebut Tokoh pemuda Parak Gadang ini.

Dikatakan, sebelumnya pembangunan jalan di Parak Gadang kondisi tidak sempurna dan saat ini sudah di beton semua nya.” Dulu Parak Gadang ini dikenal kampung kotor dan becek karena jalan rusak, namun sekarang sudah berubah," katanya.

Selain itu disampaikan masyarakat Parak Gadang yang ingin ke Seberang Padang tidak perlu jauh-jauh lagi melewati kampung taradam nantinya, pihaknya telah memperjuangkan anggaran senilai Rp1,4 M untuk pembangunan jembatan di tepi sungai kampung kita ini, jadi jalur transportasi masyarakat lebih mudah, "ini berkat do'a bapak dan ibuk karena Helmi termasuk anggota Banggar DPRD Padang, sebut kader Golkar ini.

Sementara Sekcam Padang Timur, Zulbahri mengucapkan terima kasih kepada tim safari ramadhan telah mengunjungi mushalla Ainul Yaqin, semoga kegiatan ini dapat ditingkatkan di luar ramadhan, demi menampung aspirasi warga semua dalam rangka percepatan pembangunan didaerah ini.

"Pihaknya selaku pimpinan di Kecamatan, siap menjembatani persoalan yang akan terjadi nanti secara bersama, demi tuntasnya dengan segera serta menjawab keresahan warga, "sebut Sekcam.(bai)
Previous Post Next Post