Afrizul Nazar : "Teliti, Jangan Tergoda Harga Pupuk Murah"

N3, Limapuluh Kota -  Pasca penggerekan pabrik pupuk oplosan oleh aparat Polres Payakumbuh dan polsek Akabiluru di kecamatan Akabiluru beberapa waktu yang lalu, Dinas Tanaman Pangan, Holticultura dan Perkebunan Limapuluh Kota menghimbau kepada petani pemakai pupuk yang berada di Limapuluh Kota agar lebih berhati-hati dalam membeli pupuk.

“Sebelumnya kita sudah berikan penyuluhan kepada petani pemakai pupuk tentang jenis, ciri-ciri dan kegunaannya”, ungkap Ir. Afrizul Nazar kepala Dinas Tanaman Pangan, Holticultura dan Perkebunan Limapuluh Kota di ruang kerjanya ketika ditemui www.nusantaranews.net di ruang kerjanya. 

Ditambahkan lagi, selama ini belum ada informasi dari petani pemakai pupuk tentang beredarnya pupuk oplosan di daerah Limapuluh Kota. “Pupuk oplosan yang ditangkap pihak aparat kepolisian sebagaimana diberitakan beberapa waktu yang lalu memang dijual keluar daerah, sampai sekarang belum ada laporan masuk ke kita”, ujar Afrizul.

Namun kita tetap menghimbau kepada masyarakat petani pemakai pupuk untuk tetap waspada dan teliti dalam membeli pupuk. “Belilah pupuk pada disitributor resmi yang telah ditunjuk dan terdaftar pada Dinas Tanaman Pangan, Holticultura dan Perkebunan Limapuluh Kota. Janganlah tergoda membeli pupuk murah tapi palsu karena akan merugikan para petani sendiri”, tutup Afrizul (Rahmat Sitepu)
Previous Post Next Post