Gubernur Serahkan Bantuan di Masjid Raya Baiturrahman

N3, Sumbar ~ Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno mengajak "Mari tingkatkan ketaqwaan di bulan ramadhan ini, dengan menjadikanlah bulan ramadhan sebagai bulan untuk mendidik diri dan melatih menjadi orang yang lebih bertakwa serta selalu makmurkan masjid", ucap Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno saat mengunjungi Masjid Raya Baiturrahman Lubuk Lintah Kecamatan Kuranji Kota Padang.

Gubernur Sumatera Barat datang beserta tim Syafari Ramadhan Provinsi Sumatera Barat yang terdiri dari Kemenag Provinsi Sumatera Barat, Kepala Dinas Sosial Provinsi Sumatera Barat, Kepala Dinas Pertanian Provinsi Sumatera Barat, Kepala Biro Binsos dan Kepala Biro Humas Setda Provinsi Sumatera Barat. Turut hadir Kepala Kemenag Kota Padang mewakil Walikota Padang, Camat Kuranji serta Sekcam Kuranji beserta masyarakat lubuk lintah Kecamatan Kuranji.

Kepala Kemenag Kota Padang Japeri juga mengajak mari kita jadikan bulan ramadhan untuk meningkatkan pengetahuan ilmu agama kita dengan mengikuti tausiayah di masjid.

Pengurus Masjid Raya Baiturrahman Lubuk Lintah mengatakan masjid ini telah 3 kali perubahan yakni dari tahun 1901, 1931, dan  1985. Selai  itu akibat gempa 2009, terjadilah kerusakan setengah bagian masjid. Harapan kami mohon bantuan dari pemerintah untuk dapat membantu dalam renovasi masjid kami ini. 
 
Pada kesempatan ini Dai Clik Reza Pratama dari binaan Pondok Alquran Kecamatan Kuranji turut mengisi tausiyah singkat.

Irwan Prayitno mengatakan dari 634 masjid di Kota Padang, Masjid Raya Baiturrahmah Lubuk Lintah sudah ke 4 kalinya dikunjungi yakni sebagai khatib jumat, saat menyumbang ambulan, menyembahyangi jenazah dan saat ini syafari ramadhan. "Semoga pertemuan ini merupakan berkah dari Allah SWT", ucap IP

Gubernur Sumatera Barat juga mengajak "mari khatam alquran selama bulan ramadhan, kalau bisa 2 sampai 3 kali khatam, karena bulan ramadhan merupakan bulan turunnya alquran".
 
"Selain itu mari kerjakan sunnah nabi dengan iktiqaf di 10 hari terakhir bulan ramadhan," tambah Irwan Prayitno. Terakhir penyerahan 3 gulung tikar shalat dan uang bantuan sebesar  20 juta rupiah untuk Masjid Raya Baiturrahman Lubuk Lintah. Aldo
Previous Post Next Post