Tip Mendapatkan Cita Rasa Masak Daging Qurban

1. Mencuci Daging
Sebelum anda memasak daging, tentunya anda harus mencuci daging tersebut agar bebas dari kotoran dan bakteri-bakteri yang menempel pada daging. Namun saat mencuci daging, usahakan mencuci daging dengan air yang mengalir saja karena akan lebih efektif membersihkan daging. Jangan sampai anda mencuci daging dengan cara merendamnya terlalu lama,karena akan membuat daging menjadi keras dan terlihat pucat. Daging yang enak dimakan adalah daging yang empuk, karena memudahkan anda mengunyahnya.
2. Memotong Daging
Daging memiliki tekstur yang alot saat masih mentah, seperti daging kambing, daging sapi, daging kerbau, daging bebek. Daging-daging tersebut terkenal alot dan sulit dikunyah karena memilik serat yang cukup banyak. Nah agar setelah dimasak daging menjadi empuk, potonglah daging dengan cara melintang atau melawan arah serat daging tersebut agar daging tidak saling menempel saat direbus sehingga daging menjadi empuk.
3. Sebelum Memasak daging
Saat anda selesai mencuci dan memotong daging, langkah selanjutnya adalah merebus / memasaknya. Tetapi agar daging menjadi empuh dan mudah dikunyah, sebelum daging tersebut direbus hendaknya anda melumuri daging dengan daun pepaya muda atau parutan buah nanas. Tujuannya adalah agar tekstur daging menjadi lebut dan empuk. Langkah ini dilakukan sesaat sebelum memasak daging.
4. Memasak Daging
Bagian terakhir adalah merebus daging. Agar daging menjadi empuk setelah dimasak, anda harus tahu tekniknya. Masukkan daging selagi air rebusan masih dingin, tujuannya adalah agar air rebusan dapat meresap ke bagian dalam daging. Jangan sampai anda memasukkan daging saat air sudah mendidih, karena hal itu akan membuat air tidak bisa meresap ke dalam daging. Umumnya, lama memasak daging adalah 30 menit.
Previous Post Next Post