Rayakan Idul Adha, Hatta Sumbang 5 Sapi

Nn, MAROS -- Bupati Maros HM Hatta Rahman menyumbang lima ekor sapi qurban yang ikut dipotong pada hari raya Idul Adha 1432 Hijriah di halaman belakang kantor Bupati Maros.

Total qurban Pemkab Maros tahun ini mencapai 25 ekor sapi yang berasal dari beberapa kepala SKPD, perusahaan daerah dan perusahaan swasta mitra Pemkab Maros. Jumlah ini mengalami peningkatan hampir seratus persen jika dibandingkan dengan jumlah hewan qurban Pamkab Maros tahun lalu yang hanya berjumlah 13 ekor.

Kabag Kesra Muh Ferdiansyah mengemukakan bahwa peningkatan ini terjadi karena selain partisipasi sejumlah pimpinan SKPD, juga adanya partisipasi dari sejumlah perusahaan daerah dan swasta, seperti Dirut PDAM, Semen Bosowa, Bank Sulselbar Maros dan Bank Mega Cabang Maros.

Daging qurban ini selanjutnya dibagikan kepada 16 panti asuhan dan para fakir miskin yang berada di sekitar kota Maros. Setiap panti asuhan menerima 2o kilogram daging. Sedang jumlah kupon daging sapi qurban yang didistribusikan ini sebanyak 300 lembar.

Diharapkan tahun depan jumlah hewan qurban ini bertambah sesuai arahan bapak Bupati Maros agar satu SKPD menyiapkan satu hewan qurban. cris

Post a Comment

Previous Post Next Post