Wagub Sumbar ke Agrowisata Strawberry Stop (2)

Nn, Bali -- Saat kunjungan ke lokasi Pusat Pelatihan Pertanian Pedesaan Swadaya Kelompok Tani Karya Sari Desa Candi Kuniang Bedugul merupakan “ Argowisata Strawberry Stop “, merupakan pertanian holtikultura  “ Stroberry dan sayuran-sayuran. Tempat ini selain tempat pembibitan, pelatihan juga merupakan tempa kunjungan wisata buah-buah yang dapat dinikmati langung oleh para pengunjung. Daerah yang iklim dan sejuknya hamper sama dengan kondisi Alahan panjang, Padang Panjang serta beberapa daerah di Kabupaten Agam dan 50 kota. 

Dilokasi ini wakil gubernur dan rombongan disuguhkan makanan khas yang cukup enak “ Panking Cake Ice Creem dan Jus Stroberry “. Rasanya yang manis menyejukan, ada khas yang luar bisa, sehingga hampir setiap orang yang berkunjung ke daerah ini tidak akan melewati lokasi ini. 


Yang paling menarik kita perdapat disini adalah adanya swadana masyarakat, mereka tidak terlalu mengharapkan bantuan pemerintah akan tetapi mereka berkerjasama dengan pemerintah daerah setempat. Masyarakat Bali memang masyarakat yang pekerja keras dan tekun dalam mengelola usaha sesuatu, walapun kehidupan mereka tetap sederhana dan bersabahat.


Argowisata Strawberry Stop yang dirintis oleh I Nyoman Suta dimulai dari usaha sederhana,merupakan pekerjaan sambilan, karena pada saat itu masih aktif sebagai PNS aktif di Dinas Kehutanan serta istri Dra Ketut Wasih sebagai Guru salah satu SMA di Bali.  Pada tahun 1986, mulai merintis usaha budidaya strawberry dan juga sebagai supplayer sayuran ke hotel-hotel yang ada di Kuta sekitarnya serta juga mensuplay buah strawberry ke perusahaan es cream seperti danamon salah satu perusahaan ice cream maju di Kuta, dan lain-lain.


Karena merasa usaha petanian dirasa cukup untuk menumpang hidupnya, maka kedua pasangan ini mengundurkan diri sebagai PNS dan konsentrasi penuh pada usaha pertanian dan menata lahan pertanian menjadi objek wisata yang dilengkapi dengan restoran dengan menu utama buah strawberry. Usaha ini berkembang dengan baik dan telah mampu meningkatkan kehidupannya serta menyekolahkan anak-anak hingga perguruan tinggi yang saat ini telah berkerja di Askes sedang menempuh pendidikan S2 dan anak ketiganya  sedang kuliah di UNUD Denpasar.


Kemudian I Nyoman Suta juga merintis kelompok tani untuk mewadahi pertanian sekitarnya dengan nama Kelompok Tani Karya sari Candikuning I, yang pada tahun 2009 lalu mendapat penghargaan dari Presiden Republik Indonesia SBY, sebagai petani teladan nasional.


Karena mendapat kunjungan dari berbagai daerah dan lembaga,baik yang bertujuan pelatihan, study banding maka pada tahun 2008 dibentuklah Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya ( P4S) Hidayah Bali yang berintegrasi dengan Pontren Al- Hidayah Candikuning, sebagai symbol kehidupan teloransi antar umat beragama secara baik. 


Adapun fasilitas Argowisata Strawberry Stop hingga saat ini antara lain, Restoran dengan unggulan menu strawberry, ruang meeting/pertemuan, Green Hause Buah Strawberry, Green Hause Tanaman Hias, Green Hause Bunga Kisan, Green Hause Cabe/ Pabrika, lahan tanaman strawberry, Peternakan Kelinci, Pengolahan pupuk organic, Taman Bermain-bermain, Penginapan, Guest Hause, dan Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya ( P4S).


Kelompok Tani Karya sari juga melakukan kerjasama dan binaan dengan beberapa kelompok tani disekitanya, sehingga dengan demikian perkembangan hasil produksi pertanian masyarakat sekitar juga terangkat dan saling memajukan kesejahteraan bagi masing-masing petani. 


Dalam kesempatan tersebut Wagub Muslim Kasim dan Ketua Komisi II DPRD Sumbar juga melakukan pendekatan pembicaan bagaimana program ini dilaksanakan pula di salah satu daerah di Sumbar dengan melakukan study banding sekaligus pelatihan kepada petani sebagai pilot proyek. Karena persoalan kewenangan maka daerah yang ditunjuk mesti mempersiapkan dana pendamping, sedangkan pemprov akan bersifat memotivasi, membantu dan mendorong pengembangan kegiatan ini yang tentu juga akan dibantu APBD Sumbar. 


Mudah-mudah suatu ketika Sumbar mampu menjadi produsen buah strawberry yang terbaik, dengan spesifikasi daerah dan kualitas produksi yang unggul dimasa-masa yang akan datang..............(bersambung)
Previous Post Next Post